Seiko Diver vintage selalu menarik perhatian saya. Setelah mendapatkan Seiko Diver generasi kedua dengan Cal.6105, hari minggu lalu saya mendapatkan Seiko Diver generasi selanjutnya (generasi ke-tiga) yaitu cal.6306 dari orang yang sama dan di tempat yang sama juga.
Banyak orang yang bingung dengan 2 jenis Seiko Diver yang sama bentuknya yaitu Seiko 6306 dan 6309. Mr. Tokunaga sebagai desainer dari Seiko Diver ini mengatakan bahwa kedua tipe ini mulai diproduksi pada tahun 1976 di pabrik Seiko Suwa Seikosha. 6306 mirip dengan sepupunya 6309, dan perbedaan ada pada beberapa hal:
1. 6306 hanya dibuat untuk pasar domestik Jepang sedangkan 6309 untuk manca negara
2. 6306 memiliki 21 jewels dengan 21,600 bph sedangkan 6309 17 jewels
3. 6306 sudah menggunakan hacking mechanism
4. 6306 menggunakan bahasa Inggris dan Kanji untuk penunjuk hari.
Seiko dalam koleksi ini begitu memikat hati saat pertama kali melihatnya. Index yang berbentuk bulat dan segitiga semua sudah mulai menguning tanda penuaan pada radium. Kemungkinan jam ini dulunya sering digunakan sehingga sering terekspos oleh sinar matahari. Jarum jam dan menit sudah mulai berubah warna juga sehingga terkesan kotor.
Kondisi dial sangat mulus dan tidak ada cacat sedikitpun dan ini menunjukkan bahwa jam ini belum pernah kemasukan air atau setidaknya berembun yang dapat merusak dial. Casing dan bezel juga masih sangat baik.
Ukuran jam ini sekitar 42-43mm dan apabila dikenakan masih terlihat kebesaran di tangan kiri saya. Memang kalau udah jodoh nggak akan kemana-mana. Jam ini sebenarnya tidak ditawarkan ke saya dan diletakkan di pinggir tertutup oleh jam-jam yang lain. Tapi begitu saya lihat sedikit casing dan bezelnya saya yakin bahwa saya menemukan salah satu "mutiara" Diver yang saya cari-cari: SEIKO 6306!
No comments:
Post a Comment