Sunday, April 22, 2007

BENRUS Ultra Deep 666 ft (SOLD)

One of the RARE Benrus watch! Jam ini memiliki WAF (Wife Acceptance Factor) tertinggi karena itu menjadi the most favourite watch buat istri saya.

Benrus Ultra Deep ini merupakan jam Diver (selam) yang diproduksi sekitar tahun 1968. Melihat bentuknya mengingatkan kita akan desain jam Jaeger Le Coultre Grande memovox dengan ciri 2 crown besar. Benrus ini memiliki dimensi 37mm dan panjang dari lug to lug sebesar 42mm. Menggunakan movement automatic cal.FE2DG, 17 jewels.

Pada sisi dalam casing belakang tertulis Benrus Watch Co. Super Compressor dengan nomor case 6089 dan dilengkapi dengan gambar grafir helm untuk menyelam. Secara umum desain Benrus ini menyerupai jam militer dengan dial face berwarna hitam dikombinasikan dengan bulatan besar serta balok sebagai penunjuk angka jam dan desain dari dial hands yang unik. Diperlengkapi dengan penunjuk tanggal dan inner non-directional rotating bezel yang terletak di balik crystal. Untuk menggerakkan rotating bezel menggunakan crown yang terletak di angka 2.

Jam ini masih sangat mulus dan crystal masih asli dengan magnifier (pembesar) angka yang terletak di balik crystal.


SOLD

No comments: