Wednesday, March 24, 2010

BELL ROSS 126 Chronograph Ltd Edition 999 pcs

Kalau mendengar nama Bell & Ross orang langsung membayangkan sebuah jam bagi profesional yang tangguh yang lebih sering diidentikkan dengan dunia aviasi (penerbangan). Desain yang paling dikenal dari merek ini adalah desain casing kotak yang menyerupai desain instrumen aviasi pada pesawat tempur. Kalau desain seperti itu saya kurang suka karena tidak nyaman dipakai dan kayaknya se-usia saya sudah tidak pantas untuk pakai jam seperti itu. Salah satu seri B&R yang saya suka adalah 126 vintage. Desain 126 mengambil ide dari desain-desain jam militer lama yang sederhana, tidak eye catching namun tetap maskulin. Karena itu saat seorang teman mengantarkan jam ini pada suatu pagi, saya memutuskan untuk meng-akuisisi-nya dan ini adalah jam B&R pertama saya.

Tidak seperti jam Bell & Ross yang biasa saya lihat, B&R 126 chronograph ini desain dan warnanya saya sukai karena (terutama) warnanya yang tidak pasaran/ lazim. Warna jam ini coklat kehijauan. Keunikan ini mungkin yang membedakan jam ini dengan produk reguler B&R lain karena tipe ini dibuat hanya sebanyak 999 buah saja. Inspirasi desain dari jam-jam militer, sedangkan warna jam mengambil ide dari perang gurun yang memang banyak mengandung unsur coklat. Tipe 126 chronograph yang sama biasanya berwarna krem, putih dan hitam. Desain crown dan kenop chronograph juga dibuat sederhana tanpa perlu di desain dengan khusus dan ini memang disengaja agar kesan vintage lebih terlihat.

Karena B&R ini terinspirasi dari jam-jam militer maka pada dial dituliskan MILITARY TYPE dan diatasnya terdapat logo B&R berwarna merah. Indeks menit semuanya menggunakan arabic numbers dengan model jarum klasik berwarna putih. Posisi tanggal diletakkan di posisi angka 4. Kombinasi warna pada dial hanya ada 2: coklat kehijauan dan putih. Warna ini enak dilihat dan kesannya adem.

Finishing casing brushed steel dengan bezel yang dibuat sempit dengan penampang dial menjadi lebar. Desain ini membuat penampang casing yang berdiameter 39 mm ini terlihat menjadi lebih lebar. Sapphire crystal digunakan untuk penutup dial dan case back sehingga pengguna bisa melihat pergerakan automatic chronograph movement dari ETA Cal. 2894-2. Movement ini termasuk movement favorit yang banyak digunakan di banyak merek jam. Dengan power reserve 42 jam dan 28,800 bph. Khusus untuk sapphire crystal pada dial diberi lapisan anti-reflective.

Jam ini begitu nyaman dikenakan dan terasa pas di pergelangan tangan. Salah satu sebabnya adalah karena desain lugs (kaki) jam ini yang dibuat melengkung dengan sudut yang lebih dalam sehingga saat didudukkan di tangan terasa pas. Seperti halnya jam-jam chronograph dengan movement 2894-2, ketebalan jam ini juga sekitar 15mm. Pada crown juga terdapat logo B&R.


Nah, bagian strap kulit adalah salah satu favorit saya dari jam ini. Kulitnya dibuat dengan sangat baik, dari segi pemilihan kualitas dan jenis kulit serta penyelesaian pada stiching. Kualitas kulit ini mengingatkan saya pada jenis kulit dan jahitan kulit pada tas kelas atas seperti LV, Tods dll (mungkin agak hiperbolik ya, tapi ini menurut saya sih). Pewarnaan kulit dibuat sama dengan warna dial yaitu coklat kehijauan dan menggunakan deployant buckle sehingga terlihat lebih rapi daripada menggunakan tang buckle.

Saya suka dengan B&R ini karena warnanya tidak pasaran dan desain yang mengambil ide dari desain jam militer vintage. Jadi, 'rasa' vintage dengan teknologi baru !



1 comment:

"berkata benar sekalipun ianya pahit..." said...

Salam buat saudara..sy antara peminat jam2 vintage ni..sy amat tertarik dgn bell ross saudara..dan hampir berminat untuk memilikinya..apa pendapat saudara?