Dalam posting sebelumnya saya sudah membahas koleksi Rolex saya dari tipe Date Ref.1501 dengan warna dial silver/ satin. Kali ini aya berhasil mendapatkan 'pasangan'-nya tipe yang sama dengan dial matte black, dengan kondisi yang sama baiknya. Hanya saja tahun produksi 1501 hitam ini beberapa tahun lebih muda, yaitu pertengahan tahun 70-an.
Kondisi dial masih sangat baik dan bersih. Variasi indeks dibuat lebih gemuk seolah ada 2 batang indeks yang menyatu. Warna hitam tidak mengkilat (doff/ matte) sehingga kesannya lebih low profile. Salah satu ciri khas ari ref.1501 adalah adanya bezel yang disebut sebagai 'engine turned bezel'. Rantai model oyster tebal dan belum pernah dipotong, dengan kondisi yang masih kencang.
Dalam posting ini kita akan lihat beberapa perbedaan kecil terkait produksi Rolex tipe sama dengan perbedaan waktu produksi. Pada gambar di bawah adalah penampilan yang sama antara kedua jenis 1501 ini. Namun kalau dilihat lebih seksama ada beberapa perbedaan yang mungkin saja dibuat sebgai variasi.
Rantai terlihat bedanya. Untuk 1501 hitam yang diproduksi beberapa tahun lebih muda memiliki desain rantai oyster yang memiliki desain solid steel, sedangkan 1501 putih dengan produksi yang lebih tua memiliki desain rantai yang berbeda. Setiap balok dari rantai oyster ini seperti terdiri dari lempengan steel yang dilipat ke dalam dan ditekan, sehingga terbentuk seperti model dibawah (gambar rantai yang bawah). Desain ini ternyata berpengaruh terhadap dimensi (lebar dan panjang) setiap balok. Pada 1501 yang lebih tua, bentuk rantai oysternya mengerucut dengan jelas ke ujung clasp. Sehingga desain clasp-pun menjadi lebih kecil.
Pada 1501 yang lebih tua (kiri) tulisan DATE dihias dengan 2 garis mendatar di kanan dan kiri nya. Entah desain ini hanya merupakan variasi atau bukan, nyatanya pada desain 1501 yg lebih muda, garis itu sudah tidak nampak lagi. Kemudian minute index juga beda, pada 1501 putih index terlihat menempel sampai tepi casing dan memanjang, sedangkan yang hitam hanya pndek dan beberapa milimeter dari tepi dial. Diameter kedua jam ini adalah 35mm, namun mungkin karena pengaruh bezel, penampilan jam ini menjadi lebih lebar. Saya rasa, pencarian Rolex seri 1501 sudah selesai, karena saya sudah mendapatkannya sepasang!... :-)
No comments:
Post a Comment