Tuesday, May 13, 2008

For Sale: ROLEX GMT 16760 "Fat Lady", (SOLD)

Pada tahun 1983, Rolex memperkenalkan tipe revolusioner GMT-Master II, dengan ref. 16760. Tipe ini juga merupakan GMT pertama yang diproduksi secara eksklusif menggunakan sapphire crystal. Hal yang menarik lainnya adalah penggunaan warna bezel yang berbeda dari tipe pendahulunya yaitu Hitam dan Merah. Tipe ini hanya diproduksi dengan material steel dan menggunakan automatic movement cal.3085.

Hal yang paling unik dari tipe ini adalah case-nya yang dibuat lebih tebal 5mm dari versi sebelumnya, begitu juga untuk ketebalan bezel dan crown guards. Perbedaan ketebalan inilah sebagai dasar bagi para penggemar Rolex menyebut tipe ini sebagai “Fat Lady” dan “Sophia Loren”.

"Fat lady" ini termasuk tipe yang langka karena hanya diproduksi sampai tahun 1988, produksi yang hanya sebentar ini kemudian digantikan dengan tipe baru ref. 16710 GMT-Master II dengan menggunakan cal baru yaitu cal. 3185. Perubahan ref juga berarti perubahan dimensi dan ketebalan jam. Tipe baru kembali menggunakan desain GMT yang sebelumnya, lebih tipis dan lebih kecil.


SOLD

No comments: