Saturday, April 7, 2007

Titoni Airmaster Manual (SOLD)




Ini adalah satu-satunya Titoni yang saya miliki saat ini. Sebetulnya saya kurang begitu suka dengan merek Titoni tapi beberapa tipe membuat saya fall in love at the first sight! salah satunya adalah jam Titoni Airmaster ini.

Jam ber-movement manual dari ETA cal.1093 ini memiliki keunikan yang sangat jarang saya temui dalam sebuah jam Titoni. Dial face-nya berwarna putih dengan aksen cross hair (2 garis memotong saling tegak lurus pada dial), penunjuk angka diganti dengan bentuk lancip (banyak orang bilang "kuku macan") berwarna gold, tanggal semua berwarna merah. Dial hands semua berwarna gold dan berbentuk lancip yang merupakan trend pada sekitar tahun 50an. Kemungkinan jam ini diproduksi juga sekitar tahun 50 atau 60an.

Titoni merupakan jam dengan movement cukup bagus karena Tudor juga beberapa menggunakan movement yang serupa dengan yang digunakan Titoni. Banyak Titoni bisa kita dapatkan di pasaran jam bekas atau di pasar loak dengan harga yang sangat terjangkau. kalau anda temukan Titoni dengan kondisi yang mulus apalagi unik jangan ragu untuk "menabraknya".
SOLD

1 comment:

joel said...

mas arif
ada kawan yg mau jual jam titoni jenis ini dengan dial hitam, kondisi tanpa tali/bracelet, mika/kaca retak di posisi jam 5, mesin jika diputar/digoyang cuma bergerak 6 detik, berapa kira2 harga yg pantas untuk ini
terima kasih sebelumnya